Tuesday, April 14, 2015

Hi!


Hi!

A simple word to start something, yes?

Sayang tidak semua orang bisa melakukan hal tersebut. Entah karena takut, segan, gengsi atau sebut saja semua alasan, yang pasti "Hi!" ini tidak pernah keluar.
Dan karena tidak pernah keluar, tidak pernah terjadi sesuatu sesudahnya.

Sayang kan ya? Mungkin, setelah "Hi!" akan ada senyum… atau akan ada "Hi, juga" sebagai balasan, atau bahkan akan ada percakapan hangat.
Berapa banyak "Hi!" yang pernah kita simpan? Dan setelah nya berandai-andai… kalau saja waktu itu terucap kata "Hi!".
Kalau saja kita siap menerima rejection, sebagai kompensasi "Hi!" yang telah keluar dari mulut kita, semua hal tersebut tidak perlu terjadi.

Anyway... masih tetap mau simpan "Hi!"?

No comments: